Universitas Cenderawasih Tingkatkan Keamanan Siber Civitas Akademik

Selasa, 15 Oktober 2024, bertempat di Auditorium Uncen Abepura, pada kuliah umum Cyber Security Terhadap Data Dosen, Tendik, dan Mahasiswa Kepala Pusat Data dan Teknologi Informasi Kemendikbudristek RI, Yudhistira Nugraha mengatakan bahwa pentingnya menjaga keamanan sistem elektronik dari berbagai ancaman siber. Selain itu monitoring secara berkala harus sering dilakukan untuk mengetahui celah-celah keamaman elektronik agar bisa segera diperbaiki.“Karena cyber security itu bukan produk, tapi proses perbaikan data yang dilakukan secara terus menerus sehingga data data kita semakin jernih, jika cyber security dari lembaga pendidikan tidak tersimpan atau dijaga secara baik, maka akan berpengaruh pada kerahasiaan data.“Bisa berdampak pada nilai akademik mahasiswa. Nilai akademik bisa saja dirubah, bahkan dihilangkan. Hal ini tentunya akan merugikan pada proses perkuliahan mahasiswa.

Leave a Comment