Dalam rangka pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Ratusan calon peserta PPL mahasiswa FKIP UNCEN mengikuti kegiatan Pembukaan pembekalan PPL (Praktik Pengalaman Lapangan) di Aula FKIP UNCEN pada hari senin, 08 Juli 2024. Kegiatan yang dibuka langsung oleh Dekan FKIP UNCEN Dr. Yan Dirk Wabiser, S.Pd., M.Hum. dan Ketua Unit PPL Drs. Alex Agustinus Lepa, M.Si. disaksikan oleh Para ketua Jurusan dan  para ketua program studi dan seluruh mahasiswa calon peserta PPL

Pembekalan PPL ini merupakan salah satu kegiatan penting yang harus diikuti oleh mahasiswa sebelum melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) guna memberi pemahaman dan juga pengetahuan tambahan kepada calon peserta terkait tentang pelaksanaan PPL yang akan dilakukan pada sekolah-sekolah yang tersebar di sekitar Kota Jayapura. Dalam laporan pembukaan PPL Lepa selaku Ketua Unit PPL menyampaikan, Kegiatan Pembekalan di mahasiswa dibekali dengan berbagai materi-materi dasar penting yang disampaikan para narasumber dan harus di laksanakan para mahasiswa PPL.  “Kegiatan ini diikuti oleh 346 orang mahasiswa, dengan rincian 172 mahasiswa dari program studi PGSD, 54 mahasiswa dari Pendidikan Biologi, 22 mahasiswa Pendidikan Sejarah, 18 mahasiswa dari Pendidikan dan Sastra Indonesia, 18 orang dari PGPAUD , 11 mahasiswa dari Pendidikan Matematika, 12 Mahasiswa Pendidikan Geografi, 14 mahasiswa Penjaskesrek, 9 mahasiswa Pendidikan Fisika, 9 mahasiswa Bimbingan Konseling, 4 mahasiswa PPKn, dan 0 mahasiswa dari Program Studi Pendidikan Kimia dan Manajemen Pendidikan.” jelas Lepa

Sementara Yan selaku Dekan FKIP UNCEN, berharap mahasiswa Calon peserta PPL dapat mengikuti kegiatan pembekalan dengan baik. Materi yang diberikan dalam pembekalan di praktekan dengan baik, sehingga mahasiswa dapat menjaga harkat, martabat dan nama baik diri sendiri maupun almamater. “Mahasiswa yang mengikuti PPL mohon menjaga tatakrama selama di sekolah. Hormati semua guru tidak hanya terbatas pada guru pamong. Disiplin dan sopan. Ketika ada masalah selama penerjunan tolong komunikasikan dengan baik. Jika terjadi sesuatu atau sakit, infokan ke guru pamong mapun dosen pembimbing.” Ujar Yan. Lebih jauh Yan juga berharap mahasiswa peserta PPL dapat menjadi calon guru yang siap untuk mengajar baik dari segi sikap maupun dari segi skillnya sehingga kedepan mampu mengisi sekolah-sekolah di tanah Papua.

Naskah; Rahmat/Editor;Irja

Leave a Comment